Bizlaw.id – Mobil yang memiliki aki kering terkadang dapat mengalami keadaan tidak mampu menyimpan setrum sehingga mobil tersebut diharuskan dilakukan perbaikan secara berkala.
Jika aki kering yang terdapat pada mobil tidak menyimpan setrum dengan baik, maka komponen listrik yang ada pada mobil tidak mempunyai asupan listrik yang memadai.
Permasalahan ini tentunya tidak menguntungkan dan membahayakan bagi kinerja dari mesin mobil tersebut.
Pastinya juga tidak menguntungkan bagi pemilik mobil bersangkutan. Apalagi ketika mobil mengalami problematika tentunya akan membuat pusing para pengendara yang ingin memakainya.
Tentunya masalah mobil yang tidak mampu menyimpan setrum bisa menimbulkan masalah suatu hari nanti.
Untuk itu, pemilik mobil perlu melakukan perbaikan mulai hari ini jika menemukan aki kering pada mobil tanpa aliran listrik.
Perlu diketahui jika cairan di dalam aki kering mempunyai wujud gel.
Gel yang mengalami penguapan ini termasuk sangatlah minim.
Ketika mengalami penguapan ternyata uap tersebut tidak langsung dibuang keluar.
Akan tetapi uap tersebut masih tetap berada dan bertahan di wadah tersebut.
Cara kerja tersebut membuat volume pada aki kering tetap bertahan tanpa adanya suatu perawatan khusus.
Fungsi aki mobil dikenal cukup banyak, misalnya pengaturan pengapian sampai penunjang daya listrik untuk berbagai sistem kelistrikan pada mobil atau kendaraan Anda.
Akan tetapi jika tidak mampu menyimpan setrum dengan baik maka pengendara mobil bisa saja mengalami kesulitan.
Lalu bagaimana tips atau cara dalam melakukan perbaikan aki kering mobil yang tidak memiliki setrum.
Kebetulan banget nih, Anda mampir di artikel ini karena kali ini kami akan menjelaskan terkait cara atau tips dalam memperbaiki aki kering pada mobil yang tidak menyimpan setrum.
Simak penjelasan kami berikut ini.
- Lepaskan atau Putuskan Hubungan yang Terjadi pada Arus Aki
Tips yang pertama yang mudah banget dilakukan pengendara atau pemilik kendaraan yaitu dengan memutuskan atau melepaskan hubungan yang terjadi di arus aki mobil Anda.
Lepaskan atau putus kedua kabel masing-masing dari keadaan negatif ke keadaan positif.
Berhati-hatilah dalam melakukan cara ini supaya tidak mengalami kejadian arus pendek.
Anda dapat mengeluarkan aki kering mobil yang ada di dalam suatu kotak.
- Buka Penutup pada Aki
Pada tips yang kedua ini, Anda hanya diminta untuk membuka penutup yang ada di aki.
Anda juga diminta untuk membuka karet yang ada pada aki mobil tersebut.
Jika telah terbuka semua maka Anda bisa melakukan cara berikutnya yang tentunya sangat mudah.
- Lakukan Pengisian Air Zuur
Cara ketiga yang dapat Anda lakukan adalah mengisi aki kering menggunakan air zuur.
Terlebih dahulu Anda diharuskan membeli air zuur.
Coba pastikan terlebih dahulu air zuur yang Anda beli tidak merusak aki mobil Anda.
Anda bisa membeli suntikan yang digunakan untuk mengisi aki kering menggunakan air zuur.
- Tutup Kembali Aki Mobil Anda
Cara yang keempat yang bisa dilakukan dengan cara yang sangat mudah ini adalah dengan menutup aki mobil kembali.
Kemudian pastikan penutup karet aki mobil tertutup dengan baik supaya tidak masuk ke dalam aki mobil Anda.
- Lakukan Pemasangan pada Kabel Aki
Cara yang kelima dan bisa Anda lakukan dengan melakukan pemasangan pada kabel aki mobil Anda.
Lakukan secara hati-hati supaya tidak mengalami arus pendek.
Pastikan kedua kabel baik positif dengan negatif terpasang dengan benar supaya arus listrik yang ada pada mobil dapat mengalir dengan sempurna.
- Mesin mobil dalam Keadaan Hidup
Tips terakhir yang bisa Anda lakukan yaitu dengan menghidupkan kembali mesin mobil Anda.
Ketika menghidupkan mobil coba amati apakah RPM stationer sudah berada di atas 600 atau di bawah 600.
Jika RPM stationer pada keadaan di bawah 600 maka pengisian daya aki mobil belum maksimal.
Jika RPM stationer berada pada kondisi di atas 600 maka pengisian berhasil dikerjakan dengan baik.
Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai 6 tips memperbaiki aki kering pada mobil yang tidak mengalami setrum.